• 17.1.16

    Resolusi 2016

    Hallo lovely readers!

    Sebagai Guru yang Rock n Roll, saat pertemuan pertama dengan peserta didik di semester baru, aku meminta murid-muridku untuk menuliskan resolusi mereka untuk tahun 2016 ini sesuai dengan jumlah usia mereka sekarang. Misalnya untuk murid yang berusia 17 tahun maka aku meminta mereka menuliskan 17 resolusi kemudian harus di translate ke dalam Bahasa Inggris karena kebetulan semester ini aku mengajar Tata persuratan Bahasa Inggris.

    Ngomong-ngomong soal resolusi, dulu aku pernah baca kalo istilah resolusi berasal dari Finlandia, dulu para petani menginginkan alat pertanian yang baru dan entah kenapa sekarang istilah resolusi berkembang digunakan untuk harapan dan mimpi baru di setiap momen pergantian tahun.

    Aku puas banget sama pencapaian resolusi 2015 kemarin, hampir semua resolusiku telah tercapai dari mulai punya art stuff keren, ngajar menggambar, ikut workshop animasi, honeymoon sama suami, sampe banyak banget rejeki dan menang di berbagai kuis, lomba dan kompetisi seperti menang lomba menulis artikel, blog, design Batik dan Animasi.

    Biasanya aku menuliskan resolusi di buku catatan dan ditempel di kamar supaya tidak lupa untuk mencapainya. Sekarang aku juga mau nulis di blog supaya lebih banyak yang bilang aamiin dan menginspirasi banyak orang bahwa apapun yang kita inginkan, semesta akan membantu kita untuk mencapainya karena Tuhan selalu memberi lebih dari kebutuhan kita yang sesungguhnya.

    Resolusi Sandra untuk tahun 2016:

    1.       Aku ingin memperbaiki sikap supaya lebih baik lagi:
    Sering tersenyum, nggak cepet bete karena hal sepele
    Tidak mudah mengeluh dan selalu semangat
    Lebih rajin beres-beres
    Makin rajin nabung
    Buka tabungan di Bank Syariah
    Tambah investasi dan bisnis

    2.       Lebih rajin lagi ibadah

    3.       Punya rumah pribadi yang aman dan nyaman, tanpa hutang!

    4.       Punya twin baby laki-laki dan perempuan yang sehat dan cerdas
    Belajar mendengarkan Jazz
    Belajar alat musik (keyboard)
    Belajar matematika
    Mewarnai buku
    Check up ke dokter gigi dan Vaksin Torch

    5.       Menjadi Nusantara Traveler Artist:
    Mengajar anak-anak menggambar
    Jalan-jalan ke tempat baru
    Live painting
    Honeymoon sama suami kalo bisa 2016 ingin ke luar negeri

    6.       Pola hidup sehat:
    Aerobic minimal seminggu sekali
    Berenang minimal sebulan kaki
    Memperbanyak gerak
    Memperbanyak konsumsi buah
    Mengurangi makanan berminyak, pedas dan junk food
    Makin rajin coba resep baru dan kurangi jajan
    Rajin maskeran minimal seminggu sekali
    Krimbat seminggu sekali
    Nyalon sebulan sekali

    7.       Banyak berkarya:
    Semakin kreatif
    Menerbitkan buku
    Posting karya di Instagram minimal seminggu sekali
    Masuk Sekolah Design
    Update blog minimal seminggu sekali
    Mengikuti dan memenangkan kuis, lomba, sayembara, kontes dan kompetisi
    Belajar bahasa Inggris, India, Jepang dan Korea dalam setahun
    Mengurangi kecanduan sosmed (sudah!)

    8.       Belajar makeup

    9.       Membeli buku/ majalah minimal 1 dalam sebulan
    Tamat membaca buku minimal sebulan sekali

    10.   Membahagiakan orang-orang tersayang dan memperbanyak teman

    Wah lumayan banyak juga ya? Semoga segala niat dan kebaikan bisa terealisasi aamiin. Ini resolusi ku, kalau kamu?



    And, when you want something, all the universe conspires in helping you to achieve it.
    -Paulo Coelho, The Alchemist-

    No comments:

    Post a Comment

    COPYRIGHT © 2017 SANDRAARTSENSE | THEME BY RUMAH ES