• 15.12.16

    Tips melukis bagi Ibu Hamil

    Pic from Pixabay

    Hai hai hai Bumil cantikss siapa sih yang gak tergiur belly painting seperti gambar diatas? Tapi aku sih mikir-mikir dulu, siapa ya kira-kira yang bisa lukisin sesuatu yang indah di perut aku pas hamil besar? Hahah soalnya aku sih yang suka melukis. Pastinya ada dong Bumil yang artistik kayak aku, apalagi jika Bumil adalah anak Seni Rupa yang tugas-tugasnya adalah melukis. Nah gimana dong kalo Bumil melukis? Bolehkah Ibu Hamil melukis?

    Rasa penasaran yang begitu dalam tersebut mulai terpikir setelah menikah, aku tanya ke temen-temen Guru gambar waktu masih kerja di Bandung, katanya gak masalah sih asal jangan cat minyak dan pylox, iyalah gak hamil aja nyengat banget baunya.

    Alhamdulillah aku hamilnya hepi jadi morning happiness everyday babe, karena gembul dan gak sensi sama bau-bauan. Pas nanya ke Obgyn dan Bidan katanya gapapa kok melukis selama hamil. Berikut ini tips dari aku agar melukis aman selama hamil:

    1. Pilih cat yang aman dan tidak menyengat seperti cat akrilik atau cat air.
    2. Pakai masker dan sarung tangan.
    3. Melukis di ruangan terbuka atau buka jendela/ pintu jika melukis di dalam ruangan. 
    4. Sediakan tanaman penyedot racun seperti Jade, Lidah buaya, Lidah Mertua dan Lily Peace.
    5. Jangan melukis terlalu lama, santai aja ya, maksimal 2 jam sehari. Perhatikan posisi tubuh agar tidak sakit badan hehe
    6. Jangan lupa makan dan minum ya!
    7. Listen your body, listen your baby, Ibu hamil bukan orang sakit, Bumil bisa tetap berkarya dan beraktifitas seperti biasa.

    Lukisanku saat hamil 2 minggu (Belum tahu lagi hamil)


    My Lavender (Acrylic on Canvas 30x40)
    Intermezzo: 🌏Dukungan semesta pada Ibu Hamil* Aku pikir tanaman di rooftop bermasalah karena perubahan cuaca, tapi ternyata mereka tahu kalo disitu ada Ibu hamil sehingga tanaman seperti Jasmine, Rose, Rosemarry dan Papermint yang memang harus dihindari Bumil seolah mati suri dan enggan berbunga. Hanya Lavender yang masih survive, itupun yang wanginya menyengat diserang hama. Lavender memang paling aman bagi Bumil sebagai Antiseptik, antibiotik, analgesik, antidepresan, penyembuhan dan relaxing. Membantu menenangkan sakit dan nyeri kehamilan, mendorong pembaharuan sel dan membantu dengan retensi cairan. Oia tiba-tiba saja ada tanaman nyasar entah darimana namanya Jade, dia salah satu pembersih racun cat di ruangan hihi πŸ˜‚πŸ€—✌🏼🌡🌲🌳🌱🌿☘πŸ€πŸƒπŸ‚πŸπŸŒΎπŸŒΊπŸŒ»πŸŒΉπŸŒ·πŸŒΌπŸŒΈπŸ’πŸ„

     Sumber: Ibu Yessi @Bidankita dan Website Natgeo Indonesia.

    Lukisanku saat hamil 16 minggu

    Happy Pregnancy (Mix media on canvas 30x40)

    Semoga temen-temen yang hobi melukis gak takut lagi ya berekspresi saat hamil, hamil bukan berarti males-malesan loh. Ingat hamil bahagia itu kita harus hepi supaya Ibu dan baby bisa sehat lahir dan batin. Ada saran? Sharing yuk, ilmu tidak akan berkurang kalau dibagi.

    Baca juga: 
    Review Buku Mommies Daily

    6 comments:

    1. Insyaalh beb someday kalau ekeu uda dikasin rezeki untuk isi , I will always to be like you :)

      Thank you informasinya beb sangat bermanfaat :)

      ReplyDelete
    2. mbak sandra dikau mah memang piter melukis, coba kalau dekat ruamhnya aku suruh ajarin anaka suhku

      ReplyDelete
      Replies
      1. Makasih Mbak, kalo tetanggan lesnya di rumah aku aja ya heheu

        Delete
    3. Cakep lukisannyaaa mbk, aslik

      ReplyDelete

    COPYRIGHT © 2017 SANDRAARTSENSE | THEME BY RUMAH ES